Manfaat Madu Untuk Ibu Hamil

Manfaat Madu Untuk Ibu Hamil - Ketika seorang wanita sedang hamil maka perlu banyak beradaptasi dengan kondisi barunya salah satunya adalah pola makan. Mereka sering kali mendapatkan masukan untuk mengkonsumsi makanan tertentu dan menghindari makanan tertentu yang sering keli membuat bingung para ibu hamil terutama yang baru pertama kali hamil.

Manfaat Madu Untuk Ibu Hamil

Sebenarnya ibu hamil tidak dilarang untuk mengkonsumsi madu. Bahkan ada ahli kesehatan yang menyatakan bahwa madu ini sangat berguna bagi program diet khusus ibu hamil.

Bahkan pada kenyataannya madu ini membantu melengkapi asupan nutrisi dan membantu meningkatkan asupan kalori yang lebih aman dan lebih alami. Wanita hamil cenderung mangalami kebutuhan pasokan nutrisi dan kalori yang meningkat cukup signifikan. Madu ini menjadi bahan alami yang mudah untuk melengkapi kebutuhan tersebut dan juga madu ini juga mudah dicerna. Berikut adalah manfaat madu bagi ibu hamil adalah sebagai berikut :

Manfaat Madu Untuk Ibu Hamil

1. Sebagai sumber kalori

Rasa manis madu merupakan rasa manis alami yang berasal dari sukrosa. Sukrosa ini merupakan senyawa manis yang sama seperti glukosa namun jauh lebih aman. Selain itu madu juga mengandung karbohidrat kompleks, vitamin B kompleks, dan zat besi yang sangat baik untuk memenuhi kebutuhan kalori bagi wanita yang sedang hamil.

Sukrosa ini akan menjadi sumber makanan yang berguna untuk tenaga yang aman dan alami sedangkan vitamin B kompleks merupakan stimulan penting bagi sel dalam proses metabolisme tubuh. Sementara zat besi akan membantu mengalirkan oksigen ke seluruh sel tubuh.

2. Membantu menguatkan kehamilan

Saat wanita sedang hamil maka setidaknya ada 6 peran hormon yang menentukan kesehatan kandungan dan janin. Hormon HCG dan HPL adalah dua diantara 6 hormon tersebut. Kedua hormon ini akan sangat membantu dalam menjaga perlekatan telur pada dinding rahim, menjaga kondisi endometrium pada dinding rahim, dan juga membantu proses perkembangan telur menjadi matang termasuk dengan memastikan lancarnya suplai nutrisi dalam tubuh ibu hamil dan janinnya.

Sedangkan madu ini memiliki beberapa senyawa yang membantu meningkatkan produksi hormon tersebut. Dengan kokohnya keberadaan janin dan kuatnya rahim maka janinpun akan selamat hingga dilahirkan. Madu ini akan bermanfaat untuk mencegah kegagalan kehamilan, cacat janin bahkan keguguran.

3. Meningkatkan imunitas Ibu

Sudah terbukti sejak lama bahwa dengan mengkonsumsi madu 2 sendok saja akan membantu meningkatkan imunitas tubuh. Hal ini karena madu mengandung nutrisi yang akan membantu meningkatkan imunitas tubuh.

Nutrisi tersebut semisal vitamin C, zat besi, vitamin B dan beberapa senyawa penting dengan sifat anti bakteri dan anti virus yang tentu akan membantu meningkatkan imunitas tubuh. Oleh karena itu ibu hamil justru disarankan meminum madu untuk mencegah serangan flu, diare dan lain sebagainya.

4. Membantu mengurangi rasa mual dan perut panas

Ibu hamil memiliki masalah dengan kondisi hormonal mereka. Hormon HCG yang meningkat pada ibu hamil di semester awal mendorong munculnya rasa mual dan efek perut yang kerap terasa sebah dan kembung. Kadang pada mereka yang pada dasarnya sudah mengalami keluhan lambung, akan kerap mengalami keluhan perut yang terasa panas seperti terbakar.

Ditambah dengan pergesekan yang terjadi karena rongga lambung mengecil akibat dinding lambung yang terdesak oleh pembesaran rongga perut maka kondisi ini bisa menjadi semakin buruk.

Madu mengandung vitamin B dan memberi stimulan relaks yang membantu mengendalikan kondisi hipotalamus pada otak. Ini membuat titik keseimbangan otak terjaga dan mengendalikan efek rasa mual. Madu juga memiliki sifat anti inflamasidan astringent yang baik untuk perut yang terasa panas karena iritasi lambung.

5. Membantu mengurangi stress dan insomnia

Dalam madu ditemukan senyawa unik bernama tryptophan yang bekerja memicu tubuh memproduksi hormon serotonin. Hormon ini akan berfungsi untuk memberi efek menenangkan, nyaman, ceria, dan relaks. Hormon ini juga bekerja membantu ibu hamil untuk lebih mudah tidur nyenyak.

Pada beberapa ibu hamil, hormon ini memicu hormon kortisol yang memicu efek lapar, sehingga membantu memperbaiki nafsu. Ini akan membantu para ibu yang labil secara psikologis pada masa kehamilan, sehingga cenderung lebih murung, pemarah, dan sedih. Juga membantu memperbaiki pola tidur dan pola makan mereka.

6. Membantu mencegah masalah kram dan pembengkakan kaki

Beberapa ibu mengeluhkan masalah kaki yang bengkak dan kondisi kaki yang mudah kram begitu menginjak masa kehamilan trimester ketiga. Ini adalah efek dari ukuran perut yang membesar dan mulai menyebabkan sirkulasi darah dan cairan ke arah kaki tidak berjalan dengan lancar.

Kandungan vitamin B, kalium, natrium, dan magnesiumpada madu sangat membantu mengatasi kondisi ini. Madu bekerja dengan membantu mengembalikan kondisi sirkulasi darah dan cairan dalam tubuh.

7. Membantu mencegah hipertensi

Salah satu cara alami untuk menurunkan tekanan darah adalah dengan mengasup lebih banyak makanan dengan kadar kalium tinggi. Dan madu memiliki cukup kalium, dilengkapi dengan fosfordan magnesiumyang memiliki kemampuan mengembalikan dan menjaga kekentalan darah, serta mengendalikan kadar garam dalam darah.

Tekanan darah biasanya terjadi ketika sirkulasi darah terlalu lancar karena kadar air dalam darah yang terlalu tinggi. Dengan mengendalikan kadar alkali dan kadar garam dalam darah, beberapa kelebihan air dalam darah akan dilepas sehingga tekanan darah bisa kembali normal.

0 Response to "Manfaat Madu Untuk Ibu Hamil"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel